Hitung Luas dan Keliling Lingkaran dengan Excel Sederhana
Kembali lagi dengan tutorial excel logika sederhana yakni membuat kalkulator hitung luas dan keliling bangun datar, kalau sebelumnya kita bahas bangun datar layang-layang dan segitiga, kali ini giliran bangun datar lingkaran.
Langsung saja meluncur ke pembahasan bagaimana membuat kalkulator sederhana untuk menghitung luas dan keliling bangun datar lingkaran.
Sebelum itu, kita coba kembali ke materi pelajaran matematika di sekolah dasar. Dimana sebuah lingkaran memiliki 3 variabel kunci yakni jari-jari atau biasa di sebut "r", diameter "D", dan nilai phi "π".
- "r" disini merupakan setengah dari diamater (D) lingkaran
- diameter (D) lingkaran merupakan nilai panjang garis tengah lingkaran
- Phi "π" merupakan nilai tetap dan tidak boleh diubah, yakni 3.14
bisa lihat gambar dibawah ini
4. Nah setelah anda mengisi semua variabel yang dibutuhkan maka luas dan keliling lingkaran otomatis muncul dengan cepat. contohnya seperti gambar dibawah ini
Jika anda ingin mendapatkan file excel diatas, anda bisa download dibawah ini.
- Luas Lingkaran : π x r kuadrat atau π x r x r
- Keliling Lingkaran: π x diameter atau π x (2 x r)
- nilai diameter bisa di dapatkan dengan cara jari-jari "r" dikali 2
Kalkulator Lingkaran dengan Excel
1. Anda bisa membuat draft excel seperti dibawah ini:- π (phi) : nilai tetap dan tidak boleh diganti yakni 3.14
- r : jari-jari, berada di cell D31 dengan metode pengisian manual
- Luas: ada di cell D32 dengan rumus luas lingkaran, nilai akan otomatis muncul setelah variabel "r" di isi
- Keliling: ada di Cell D33 dengan rumus keliling lingkaran, akan otomatis muncul setelah variabel "r" di isi
2. Isikan rumus di cell D32 "=D30*D31*D31" (rumus luas lingkaran π x r x r)
3. Isikan rumus di cell D19 "=D30*(2*D31)" (rumus keliling lingkaran π x (2 x r))
Saya rasa tutorial ini cukup sederhana dan mudah dipahami, silahkan praktek di rumah atau tempat kerja masing-masin ya. dan 1 kalkulator excel rumus luas dan keliling lingkaran sudah anda kuasai dan siap anda ajarkan kepada orang sekitar anda.
Jika anda ingin mendapatkan file excel diatas, anda bisa download dibawah ini.
File dapat anda download DISINI
Dapatkan Kalkulator Excel lainnya melalui tautan dibawah ini :